Jurnal Global Ilmiah
Vol. 1 No. 9 (2024): Jurnal Global Ilmiah

Perlindungan Hukum terhadap Anak Korban Kekerasan Fisik dalam Rumah Tangga di Kota Bandung Ditinjau dari Peraturan Perundang-Undangan Terkait

Putri Ramadhani, Diandra (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2024

Abstract

Meningkatnya kasus kekerasan fisik terhadap anak dalam rumah tangga perlu menjadi perhatian lebih bagi pemerintah daerah Kota Bandung, namun hal tersebut masih menjadi kendala bagi pemerintah daerah Kota Bandung untuk mengurangi peningkatan jumlah kasus kekerasan fisik terhadap anak dalam rumah tangga. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan pemahaman terkait perlindungan hukum terhadap anak serta pelaksanaan pemerintah Kota Bandung dalam melindungi hak-hak anak yang mengalami kekerasan fisik dalam rumah tangga. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis normatif dan spesifikasi penelitian deskriptif analitis, yaitu dengan studi kepustakaan yang ditunjang dengan penelitian lapangan berupa wawancara. Hasil dari penelitian ini, pemkot Bandung telah menyediakan program-program guna mengatasi meningkatnya kekerasan fisik terhadap anak dalam rumah tangga.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ji

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Jurnal Global Ilmiah merupakan jurnal ilmiah dalam bentuk penelitian dan dapat diakses secara terbuka. Jurnal ini diterbitkan setiap bulan oleh International Journal Labs. Jurnal Global Ilmiah menyediakan sarana untuk diskusi berkelanjutan tentang isu-isu relevan yang termasuk dalam fokus dan ruang ...