IQTISHOD: Jurnal Pemikiran dan Hukum Ekonomi Syariah
Vol. 2 No. 2 (2023): Volume 2 Nomor 2, Oktober 2023

Analisis Keterbatasan Penggunaan Akad Mudharabah Muqayyadah Dalam Perbankan Syariah Indonesia: Studi Risiko Dan Faktor Kendala

Hadiat (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

Praktik perbankan syariah di Indonesia telah mengalami pertumbuhan yang pesat dalam beberapa dekade terakhir. Namun, meskipun berbagai jenis akad telah digunakan dalam operasionalnya, penggunaan akad mudharabah muqayyadah masih terbatas. Penelitian ini menginvestigasi faktor-faktor yang mempengaruhi keterbatasan penggunaan akad ini dalam konteks perbankan syariah Indonesia. Kesimpulan utama dari penelitian ini adalah bahwa kurangnya jaminan yang diberikan oleh mudharib serta terbatasnya kebebasan yang dimilikinya dalam menjalankan usaha, merupakan faktor utama yang memperbesar risiko bagi lembaga keuangan syariah yang menggunakan akad mudharabah muqayyadah. Meskipun setiap akad memiliki risiko masing-masing, namun akad ini dianggap lebih berisiko dan kurang populer dalam praktik perbankan syariah di Indonesia. Penelitian ini memberikan wawasan penting bagi praktisi, regulator, dan peneliti untuk memahami dinamika penggunaan akad dalam industri perbankan syariah Indonesia.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

JThis journal focused on Islamic law on economics and finance studies and present developments through the publication of articles. Specifically, the journal will deal with topics, including but not limited to Islamic law on Islamic Banking, Islamic Marketing, Islamic Human Resources, Islamic ...