Factory Jurnal Industri, Manajemen dan Rekayasa Sistem Industri
Vol. 2 No. 2 (2023): Edisi Desember

Analisis Kelelahan Kerja pada Karyawan Bagian Produksi di PT Sinar Sosro Medan

Maswah, Suwaibatul (Unknown)
Kodrat, Kimberly F. (Unknown)
AK, Wirda Novarika (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 May 2024

Abstract

Kelelahan kerja merupakan permasalahan yang sering terjadi di dunia kerja, permasalahan ini seringkali diabaikan demi kelangsungan produksi perusahaan. Kelelahan kerja yang tidak terkendali dapat menimbulkan dampak negatif baik secara fisik maupun psikologis bagi karyawan. Pada penelitian ini karyawan mendapat beban kerja dan lembur hingga 4jam/hari yang menyebabkan terjadinya kelelahan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kategori tingkat kelelahan kerja dan faktor kelelahan kerja yang dialami karyawan khususnya bagian produksi PT Sinar Sosro Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah tes penilaian diri subjektif yang mengukur tingkat kelelahan kerja subjektif pada karyawan, dengan menggunakan kuesioner Industrial Fatigue Research Committee (IFRC). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kategori kelelahan pada karyawan produksi mempunyai tingkat tinggi yang kemudian diikuti oleh tingkat sedang. Saran kepada karyawan bagian produksi agar melakukan suatu pekerjaan atau beban kerja berdasarkan kemampuan fisik dan kapasitas kerja dengan istirahat sejenak. Pimpinan PT Sinar Sosro mengharapkan peningkatan peralatan mekanik dalam aktivitas pemuatan dan pemindahan material bahkan pergantian hari kerja yang benar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

factory

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

actory Jurnal Industri, Manajemen dan Rekayasa Sistem Industri merupakan jurnal yang membahas ilmu dibidang Teknik Industri, jurnal ini sebagai wadah untuk menuangkan hasil penelitian baik secara konseptual maupun teknis yang berkaitan dengan Teknik Industri. Factory Jurnal Industri, Manajemen dan ...