Eastasouth Journal of Impactive Community Services
Vol 2 No 03 (2024): Eastasouth Journal of Impactive Community Services (EJIMCS)

Diversifikasi Produk Olahan Berbahan Dasar Garam dalam Program Pemberdayaan Masyarakat PHE WMO

Masruroh, Ulil (Unknown)
Kriswahyudi, Yoga (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2024

Abstract

Diversifikasi Produk Olahan Garam merupakan inovasi yang dikembangkan oleh PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore (PHE WMO) sebagai upaya meningkatkan nilai tambah kelompok dalam pengembangan program Salt Centre Terintegrasi yang ada di Desa Banyusangka. Kegiatan ini meliputi pelatihan dan pendampingan intensif bagi kelompok Wanita dalam berbagai aspek, yakni produksi, pengolahan hingga pemasaran produk garam. Hasilnya, kelompok wanita berhasil mengembangkan sembilan produk olahan garam, baik pangan maupun non-pangan. Implementasi program yang berlangsung selama empat bulan menunjukkan adanya keberhasilan penerapan keterampilan anggota kelompok yang berdampak pada peningkatkan pendapatan kelompok wanita. Keberhasilan ini didukung oleh kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan, termasuk pemerintah desa, LPPM UTM dan berbagai stakeholder lainnya. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan ekonomi lokal tetapi juga memperkuat peran aktif perempuan dalam perekonomian dan memberikan dampak sosial yang positif di Desa Banyusangka.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ejimcs

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Eastasouth Journal of Impactive Community Services (p-ISSN: 2985-6167, e-ISSN: 2964-2256) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel-artikel pengabdian masyarakat dari penerapan berbagai disiplin ilmu. Tujuan publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan hasil kegiatan pengabdian masyarakat ...