Penelitian ini bertujuan melakukan kajian secara literatur mengenai peran mediasi melalui lembaga perbankan dalam penyelesaian sengketa kredit perbankan. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini, yaitu literatur review dengan mengadopsi lima tahapan utama. Tahapan tersebut yaitu penentuan topik, pencarian database artikel, seleksi database artikel, analisis dan sintesis, serta penyiapan draf artikel. Database artikel yang dikaji bersumber dari google scholar, scopus, dan website lainnya sebanyak 35 database yang terdiri atas 31 artikel dan 4 buku yang relevan dengan fokus kajian. Hasil kajian literatur menunjukkan bahwa peran mediasi melalui lembaga pebankan dalam penyelesaian sengketa, yaitu secara praktis berperan sebagai mediator dalam penyelesaian sengketa. Peran mediasi melalui lembaga perbankan lainnya yaitu memberikan edukasi kepada pihak-pihak yang bersengketa tentang hak dan kewajibannya. Selain itu, mediasi memlalui lembaga perbankan juga berperan dalam manajemen resiko berkelanjutan. Mediasi melalui lembaga perbankan memiliki beberapa keuntungan, yaitu efektivitas biaya dan waktu, kerahasiaan proses dan pihak yang bersengketa, serta solusi yang berisfat menguntungkan kedua belah pihak. Lebih lanjut, mediasi juga dapat memberikan kepastian hasil dan mengurangi beban pengadilan.
Copyrights © 2024