Prokrastinasi akademik adalah permasalahan umum yang terjadi di setiap institusi pembelajaran. Adanya prokrastinasi akademik dapat berpengaruh terhadap pencapaian prestasi akademik dan juga kualitas kesehatan mental dari prokrastinator itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti prokrastinasi akademik yang dialami oleh mahasiswa tingkat akhir yang sedang menyusun skripsi. Penelitian ini menggunakan tipe penelitian kualitatif dengan model pendekatan studi kasus, dengan subjek mahasiswa tingkat akhir yang sedang menyusun skripsi. Pengambilan data menggunakan data wawancara sebagai data utama. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah prokrastinasi diakibatkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Meskipun ketiga narasumber melakukan prokrastinasi akademik yang sama, adanya perbedaan trait kepribadian antara narasumber memberikan hasil yang berbeda. Narasumber dengan kecenderungan introver dan pesimistis cenderung lebih sulit untuk menyelesaikan skripsinya dibanding narasumber dengan kecenderungan ekstrover dan optimistis.
Copyrights © 2023