Keamanan data pada form login e-learning sangat penting karena menjadi pintu masuk utama bagi pengguna. Penelitian ini melakukan pengujian keamanan form login pada platform E-learning Universitas Airlangga menggunakan metode blackbox testing dengan teknik equivalence partitions. Tujuannya adalah memastikan form login dapat menolak inputan tidak valid dan melindungi informasi sensitif pengguna dari potensi ancaman keamanan siber..Penelitian ini melibatkan serangkaian test case dengan berbagai skenario input pada form login. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem mampu menolak inputan tidak valid, memberikan pesan peringatan yang sesuai, dan melanjutkan proses login hanya dengan inputan yang benar. Semua skenario pengujian menghasilkan output yang sesuai harapan, menunjukkan bahwa form login berfungsi dengan baik dan aman.
Copyrights © 2024