Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tenaga kerja, modal dan teknologi terhadap pendapatan masyarakat nelayan di Desa Salubiro Kecamatan Karossa Kabupaten Mamuju Tengah. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dan kemudian dilakukan uji statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Tenaga Kerja berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan masyarakat nelayan di Desa Salubiro Kecamatan Karossa Kabupaten Mamuju Tengah dengan nilai signifikan 0,023 lebih kecil dari 0,05, Variabel Modal berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan masyarakat nelayan di Desa Salubiro Kecamatan Karossa Kabupaten Mamuju Tengah dengan nilai signifikan 0,011 lebih kecil dari 0,05, variabel Teknologi berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan masyarakat nelayan di Desa Salubiro Kecamatan Karossa Kabupaten Mamuju Tengah dengan nilai signifikan 0,000 lebih kecil dari 0,05, Variabel Teknologi yang paling dominan berpengaruh terhadap terhadap Pendapatan masyarakat nelayan di Desa Salubiro Kecamatan Karossa Kabupaten Mamuju Tengah dengan nilai signifikan 0,000 lebih kecil dari 0,05., karena dari hasil analisis regresi linear berganda nilai beta yang didapatkan paling tinggi sebesar 5,215 dengan nilai signifikan paling rendah yaitu 0,000. Kata Kunci : Tenaga Kerja, Modal, Teknologi dan Pendapatan
Copyrights © 2023