SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 2.1 (2023)

Pengaruh Pengetahuan Kewirausahaan Dan Motivasi Berwirausaha Serta Kemampuan Berwirausaha Terhadap Keberhasilan Usaha (Pada UKM Kuliner di Kota Samarinda)

Aningrum, Yesy (Unknown)
Fourqoniah, Finnah (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2023

Abstract

Perkembangan bisnis yang ada di Indonesia semakin meningkat dan luas. Sehingga meningkatkan persaingan yang mengharuskan pelaku usaha untuk terus berupaya mencari strategi yang efektif, guna mempertahankan keberhasilan usahanya dalam bersaing. Hal ini merupakan sesuatu yang harus dilakukan oleh semua penggiat bisnis tidak terkecuali Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Di Indonesia, UKM yang paling banyak diminati oleh pelaku usaha ialah UKM bidang kuliner, tidak terkecuali Kota Samarinda. Penelitian ini beryujuan mengetahui lebih dalam apakah pengetahuan kewirausahaan dan motivasi berwirausaha serta kemampuan berwirausaha berpengaruh terhadap keberhasilan usaha pada UKM kuliner di Kota Samarinda. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, kuesioner dengan skala likert, dan wawancara. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif deskriptif. Populasi pada penelitian adalah Owner usaha kuliner di Kota Samarinda dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 90 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Pengujian hipotesis dengan menggunakan program SPSS. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengetahuan kewirausahaan dan kemampuan berwirausaha perpengaruh positif dan signifikan, namun motivasi berwirausaha tidak berpengaruh positif dan signifikan. Hal ini menunjukan bahwa pentingnya memiliki pengetahuan dan kemampuan berwirausaha serta untuk mendapatkan motivasi harus memiliki kepercayaan untuk lebih dapat berkreasi dalam membuat sebuah perubahan untuk mencapai keberhasilan usaha. Kata Kunci: Pengetahuan Kewirausahaan; Motivasi Berwirausaha; Kemampuan Berwirausaha; Keberhasilan Usaha

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...