Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh affect (emotion), risk perception, downside risk pada investasi terhadap harga dan yield obligasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Systematic Literature Review (SLR). Variabel yang digunakan dalam literature review ini adalah affect (emotion), risk perception, dan downside risk. Faktor-faktor psikologis, emosional, dan persepsi risiko serta downside risk mempengaruhi pengambilan keputusan investasi. Harga dan yield obligasi merupakan topik utama dalam analisis investasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa emosi berpengaruh negatif terhadap pengambilan keputusan investasi, dan risk perception dalam keputusan investasi dipengaruhi secara positif. Hubungan downside risk dengan keputusan investasi adalah hal lain yang penting dalam investasi downside risk dipengaruhi oleh beta, yang digunakan untuk mengukur sensitivitas return saham terhadap return pasar semakin besar nilai beta ini menunjukkan bahwa downside risk memiliki pengaruh signifikan dalam pengambilan keputusan investasi. Kata Kunci: Affect, Risk Perception, Downside Riskk
Copyrights © 2024