Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pengaruh investment opportunity set, pertumbuhan perusahaan, dan sustainability reporting terhadap nilai perusahaan dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder pada perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2018-2020. Penelitian ini menggunakan purposive sampling sehingga diperoleh sebanyak 55 perusahaan. Sumber data diperoleh dari www.idx.co.id dan website resmi perusahaan non keuangan 2018-2020. Teknik pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi moderasi. Sebelum dilakukan uji hipotesis, dilakukan uji statistik deskriptif dan uji asumsi klasik terlebih dahulu. Hasil penelitian ini menunjukan Investment opportunity set tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, Pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, Sustainability reporting berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan, Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, Ukuran perusahaan memperkuat pengaruh investment opportunity set terhadap nilai perusahaan, Ukuran perusahaan tidak mampu memperkuat pertumbuhan perusahaan terhadap nilai perusahaan, Ukuran perusahaan tidak mampu memperkuat sustainability reporting terhadap nilai perusahaan.
Copyrights © 2023