Tujuan untuk menguji pengaruh audit tenure, financial distress, likuiditas, leverage terhadap opini audit going concern dengan company size sebagai variabel Pemoderasi. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan. Populasi penelitian ini yaitu perusahaan basic materials yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tahun 2019-2022. Metode pengambilan data pada penelitian ini yaitu purposive sampling. Sampel yang telah memenuhi kriteria sebesar 247 data perusahaan selama tahun 2019-2022. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis data kuantitatif dengan menggunakan software SPSS ver. 19 untuk melakukan pengolahan data dengan analisis regresi logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa audit tenure dan likuiditas tidak berpengaruh negatif terhadap opini audit going concern, leverage tidak berpengaruh positif terhadap opini audit going concern, sedangkan financial distress berpengaruh positif terhadap opini audit going concern. Company size dapat memperkuat pengaruh negatif audit tenure, pengaruh positif financial distress dan leverage, namun tidak dapat memperkuat pengaruh negatif likuiditas.
Copyrights © 2024