Jurnal Minfo Polgan (JMP)
Vol. 13 No. 1 (2024): Artikel Penelitian

Penerapan Metode Algoritma Simpleks Pada Optimalisasi Produksi Busi

Firdaus, Ridwan Awalian (Unknown)
DU , Hagung Dika (Unknown)
P, Fauline Adella (Unknown)
Pamungkas, Galih P. (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode algoritma simpleks pada optimalitas produksi busi. Optimalisasi terhadap jumlah busi yang harus diproduksi supaya memenuhi target dan menghasilkan keuntungan maksimum. Data yang digunakan pada penelitian ini bersumber dari salah satu produsen busi nasional meliputi data target produksi 6 tipe busi bulan Oktober 2023, persediaan bahan baku pada akhir bulan September 2023, kebutuhan raw material tiap tipe busi, dan harga. Penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang didapatkan melalui wawancara. Teknik analisis data menggunakan linear programming dengan metode simpleks dibantu dengan software LINGO. Adapun yang menjadi variabel keputusan adalah 6 jenis busi yang diproduksi yaitu: B9ES (X1), CPR8EA-09 (X2), KR6A-10 (X3), LMAR8L9 (X4), BPM6A (X5), dan D6HS (X6). Untuk fungsi kendala menggunakan constraint yaitu 4 jenis raw material yaitu: gasket, wire packing, sheet packing, dan dynacast. Berdasarkan hasil perhitungan didapatkan keuntungan maksimum sebesar Rp 3.038.500.000 dengan memproduksi X1=30000, X2= 52000, X3=42000, X4=48000, X5=40000, X6=48000

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Library & Information Science Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Minfo Polgan (JMP) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Informatika Politeknik Ganesha Medan terbit berkala (satu tahun dua kali yaitu Maret dan September) dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil riset bidang teknologi dan informasi kepada para akademisi, ...