JeLAST : Jurnal Teknik Kelautan , PWK , Sipil, dan Tambang
Vol 11, No 1 (2024): JeLAST Edisi Februari 2024

ANALISIS KERUSAKAN LAPIS PERMUKAAN PERKERASAN LENTUR, PADA RUAS JALAN LINTAS KALIMANTAN, SUBAH-LEDO, KABUPATEN SAMBAS-KABUPATEN BENGKAYANG

Hardika, Teodolus (Unknown)
Mukti, Elsa Tri (Unknown)
Sumiyattinah, Sumiyattinah (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Feb 2024

Abstract

Jalan adalah salah satu prasarana transportasi darat yang digunakan untuk mendukung lalu lintas kendaraan, ruas jalan tersebut sudah banyak mengalami kerusakan seperti retak, berlubang dan tambalan. Untuk mengetahui kondisi jalan dan jenis penanganan kerusakan salah satu caranya adalah dengan berdasarkan metode PCI (Pavement Condition Index). Metode PCI adalah metode pengolahan data berdasarkan hasil survey visual terhadap kerusakan jalan. Hasil analisis lapangan dan nilai yang dihitung terhadap ruas jalan Subah-Ledo sepanjang 22 km dengan metode PCI dirangkum per unit segmen dengan Panjang 100 m, per 1 km dan secara keseluruhan. Kerusakan yang terjadi pada ruas jalan Subah-Ledo ada 10 jenis kerusakan diantaranya; Retak Kulit Buaya, Retak Pinggir, Retak memanjang/melintang, Lubang, Tambalan, Pelepasan Butir, Cekungan, Pinggiran Jalan Turun Vertikal, Amblas dan Sungkur, Nilai Pavement Condition Index (PCI) pada jalan Subah-Ledo sejauh 22 km, didapat nilai 85,9 yang termasuk kedalam kategori Sangat Baik (Very Good) dengan bentuk penanganan Pemeliharaan Rutin, guna menunjang kinerja ruas jalan tersebut. Rekomendasi perbaikan dari perhitungan PCI yaitu Pemeliharaan Rutin sebanyak 186 segmen, Pemeliharaan Berkala sebanyak 10 segmen, dan Rekonstruksi sebanyak 24 segmen.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JMHMS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pesatnya perkembangan di dunia pendidikan mengakibatkan peningkatan kebutuhan terhadap bangunan tinggi sebagai sarana dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Bersumber pada Standar Nasional Indonesia (SNI 1726-2019) mengenai Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung ...