Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 19th University Research Colloquium 2024: Bidang Sosial, Ekonomi dan Psikologi

PENGEMBANGAN DESTINASI WISATA EDUKASI TRIP (TUREN RIVER IRRIGATION PARK) DALAM UPAYA PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DI KELURAHAN TUREN, KECAMATAN TUREN, KABUPATEN MALANG)

Sukmana, Oman (Unknown)
Jufri, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2024

Abstract

Implementasi pengabdian kepada masyarakat ini sebagai upaya mengembangkan mondisi kesejahteraan social masyarakat melalui pengembangan destinasi wisata edukasi Turen River Irrigation Park (TRIP) di Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, yang berbasis potensi dan modal sosial masyarakat. Sebagian kekuatan yang dapat dioptimalkan pada komunitas Kampung Wolulas yakni kegiatan pengembangan dan pengelolaam saluran irigasi sebagai destinasi wisata edukasi dan pembudidayaa ikan air tawar. Mitra utama program ini yakni komunitas Kampung Wolulas (RW 18), Kelurahan Turen, Kabupaten Malang yang terdiri dari Kelompok Budidaya Ikan (Pokdakan), Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Kampung Wolulas. Problem yang dirasakan komunitas Kampung Wolulas, antara lain: Pertama, masih rendahnya pemahaman terkait pengelolaan saluran irigasi sebagai destinasi wisata edukai dan usaha budidaya ikan air tawar; kemudan Kedua, dirasakan masih lemahnya pemahaman tntang strategi pengelolaan Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Teknik kegiatan dilaksanakan dengan cara training, konsultasi dan pendampingan, serta pemberian bantuan fasilitas pengelolaan usaha budidaya ikan tawar. Program ini memberikan hasi yang positif bagi komunitas masyarakat Kampung Wolulas, Kecamatan Turen dalam bentuk: (1) Meningkatnya pemahaman Kelompok Budidaya Ikan (Pokdakan) terkait pengelolaan sarana saluran irigasi menjadi destinasi wisata edukasi dan pengembangan cara membudidayakan ikan air tawar; (2) Meningkatnya pemahaman Kelompok Usaha Bersama (KUBE) terkait pengelolaan KUBE khususnya dalam pengelolaan produksi dan pemasaran hasil olahan ikan air tawar dalam mendukung wisata edukasi; dan (3) Meningkatnya penghasil dan kesejahteraan komunitas masyarakat kampong Wolulas, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...