Ikomik: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Informasi
Vol. 4 No. 1 (2024): June

Strategi Komunikasi Pemasaran dalam Peningkatan Penjualan Produk Logam pada CV Tanjung Indah Logam

ABDULLAH, FADHLY YUDHA ABDULLAH (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2024

Abstract

CV. Tanjung Indah Logam pada awalnya memasarkan dan menjual produknya hanya melalui promosi mulut ke mulut. Seiring berjalannya waktu CV Tanjung Indah Logam mulai memasarkan produknya melalui media online seperti, media sosial dan marketplace, sehingga CV Tanjung Indah Logam dapat meningkatkan penjualannya. Dalam waktu tiga tahun, CV Tanjung Indah Logam mengalami peningkatan pendapatannya secara signifikan. Peningkatan penjualan yang signifikan selama tiga tahun terakhir memicu ketertarikan penulis terhadap bagaimana CV Tanjung Indah Logam menerapkan strategi komunikasi pemasaran untuk meningkatkan penjualan. Metode penelitian yang digunakan dalam karya ilmiah ini adalah metode deskriptif kualitatif yaitu metode penelitian yang menggunakan data kualitatif kemudian menjelaskannya secara deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, studi Pustaka dan dokumentasi kemudian disajikan secara deskripsi yang mendetail. Fokus penulisan akan membahas tentang strategi bauran pemasaran (4P) yaitu Product, Price, Place dan Promotion yang dilakukan oleh CV. Tanjung Indah Logam. Kemudian akan dibahas juga mengenai sarana bauran promosi meliputi iklan, penjualan langsung, promosi penjualan dan word of mouth dalam menunjang strategi tersebut.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ikomik

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

IKOMIK: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Informasi merupakan jurnal yang diterbitkan dan dikelola oleh Jurusan Ilmu Komunikasi dan Informasi, Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik (FHISIP) Universitas Terbuka sejak Tahun 2021. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, yaitu bulan Juli dan Januari. ...