Musamus AE Featuring Journal
Vol 5 No 2 (2023): MAEF-J April 2023

Modifikasi Alat Pengupas Kulit Kopi Basah

Hasmawati Hasmawati (Unknown)
Andriyono an (Universitas Musamus)
Wahida Wahida (Universitas Musamus)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan debit air yang dibutuhkan selama proses pengupasan kulit kopi basah untuk memperoleh hasil yang maksimal,Mengetahui kapasitas alat pengupas kulit kopi basah. Penelitian dimulai pada bulan juli di lanjutkan bulan September 2022. Penelitian meliputi dua tahapan yaitu tahap modifikasi alat dan pengujian alat. Modifikasi dan pengujian alat dilakukan di bengkel las La-GUY Mopah. Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan menerapkan metode eksperimen yaitu metode yang lebih menekankan aspek pengukuran yang sifatnya sistematis, terstruktur dan terencana dengan sangat jelas. Alat pengupas kopi bertujuan memisahkan kulit dan biji kopi, alat pengupas kopi memlilki dimensi 1150mm x 970mm x 350mm. alat ini bergerak dengan menggunakan dinamo dengan daya penggerak 0.5 HP dan putaran maksimum 1400 rpm, bantalan tipe UCP 205-16. Pada saat pengujin ini dilakukan dengan beberapa variasi bukaan keran agar dapat menentukan debit air dan mengetahui kapasitas alat. Pada pengujian alat dengan jenis kopi robusta dan arabika. Berdasarkan pengujian yang dilakukan maka hasil dengan menggunakan 2 jenis kopi yang berbeda dan juga beberapa variasi bukaan keran dengan debit air. Hasil yang diperoleh untuk debit air yang baik ada pada bukaan keran full dengan rata-rata1.59 liter/detik dan untuk hasil kopi yang baik ada pada bukaan keran full dengan kapasitas untuk jenis kopi Liberica Salor 273.61 kg/jam dan untuk jenis kopi Liberica Jagebob 302.45 kg/jam.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ae

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering

Description

The aims of MAEF-j is to provide a venue for academicians, researchers, and practitioners for publishing the original research articles or review articles. The scope of the articles published in this journal deals with a contemporary issues in agriculture ...