Jurnal Humaniora
Vol 2, No 3 (2015): Jurnal Humaniora

PENGGUNAAN METODE BERMAIN PERAN UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PENTINGNYA SALING MENGHORMATI SESAMA MANUSIA DALAM PEMBELAJARAN PPKN SISWA KELAS IV SDN SIDOMUYO III NGADIROJO PACITAN

., Sutejo ( SDN Sidomulyo III Ngadirojo Pacitan)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2015

Abstract

Sejalan dengan prinsip pembelajaran PPKn yang dilaksanakan disekolah terutama pada sekolah dasar diharapkan dijadikan proses pembentukan pribadi nilai-nilai moral dan norma Pancasila yang ditujukan agar anak-anak SD dapat mengetahui, memahami, menghayati dan memilih nilai yang dianggap berharga dalam hidupnya sekaligus menjadi moral dan norma masyarakat Sedangkan yang merupakan tujuan dari Penelitian Tindakan Kelas (PTK) adalah untuk mengetahaui penggunaan metode bermain peran dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang pentingnya saling menghormati pada siswa kelas IV di SDN Sidomuyo III Kecamatan Ngadirojo Kabupaten Pacitan.Subyek penelitian adalah siswa kelas IV di SDN Sidomuyo III Kecamatan Ngadirojo Kabupaten Pacitan yang berjumlah 23 siswa. Penelitian Tindakan kelas (PTK) dilaksanakan pada semester II tahun pelajaran2011/2012, pada bulan Februari sampai dengan April 2012. Penguasaan metode pembelajaran bagi setiap guru adalah tuntutan yang harus dipenuhi sebagai tenaga profesional kependidikan dan senangtiasa harus dikembangkan secara terus menerus. Perlu disadari bahwa tidak ada satu metode yang sepenuhnya sesuai untuk setiap tujuan pembelajaran. Setiap metode mengandung unsur-unsur kekuatan dan kelemahan tersendiri.Adapun hasil yang dicapai dari hasil penelitian tindakan kelas menggunakan metode bermain peran dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang pentingnya saling menghormati. Hasil belajar siswa juga meningkatkan dilihat dari rata-rata post tes siklus I yaitu 61,3 naik menjadi 72,6 pada siklus II. Dan data post tes pada siklus II yaitu 72,6 naik menjadi 80,4 pada siklus III.Kata Kunci ; Peningkatan, metode, prestasi belajar

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jh

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Terbit tiga kali setahun bulan Februari, Juni dan Desember. Berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian atau kajian analisis kritis di bidang pendidikan, kebudayaan, dan sosial kemasyarakatan. Artikel telaah (review article) dimuat atas ...