Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan secara signifikan waktu penyelesaian pemrograman pengefrais dan bentuk kontur dalam antara pemrograman incremental dan pemrograman absolute pada mesin CNC Milling TU 3A. Bentuk penelitian ini adalah eksperimental dilakukan dengan cara menganalisis waktu pemrograman pengefraisan kontur dalam antara pemrograman increnental dan pemrograman absolute pada mesin CNC Milling TU 3A. manfaatnya adalah untuk mengetahui perbedaan waktu pengerjaan pada proses pemrograman incremental dan pemrograman absolute. Populasi penelitian adalah seluruh pemrograman incremental dan pemrograman absolute pada pengefraisan kontur dalam dari bahan polimer berbentuk persegi panjang ukuran 100 X 40 dengan design tulisan UNISMA yang dapat dikerjakan pada mesin CNC Milling TU 3A. Sampel penelitian adalah pemrograman antara pemrograman incremental dan pemrograman absolute pada mesin CNC Milling TU 3A dari bahan polimer. Kata kunci : pemrograman incremental, pemrograman absolute
Copyrights © 2013