JURNAL YAQZHAN: Analisis Filsafat, Agama dan Kemanusiaan
Vol 10, No 1 (2024)

Etika Lingkungan Arne Naess dan Implementasinya dalam Memperbaiki Kerusakan Lingkungan Akibat Sampah

Riskidianto, Benedictus Bima (Sekolah Tinggi Filsafat Teologi Widya Sasana)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2024

Abstract

Tulisan ini mengkaji gagasan etika lingkungan menurut Arne Naess dan implementasinya dalam memperbaiki kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh sampah. Tujuan yang hendak dicapai dari studi ini yakni menjadikan konsep etika lingkungan sebagai sajian pemikiran etis yang kontributif dalam memperbaiki kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh sampah. Pada tulisan ini bank sampah menjadi subjek penelitian dalam mengolah sampah agar tidak semakin merusak lingkungan. Metodologi yang digunakan dalam studi ini yakni kualitatif dengan merujuk pada sumber kepustakaan. Dalam hal ini dilakukan pembacaan kritis atas konsep Deep Ecology dan mengaitkannya dengan solusi memperbaiki kerusakan lingkungan. Kerusakan lingkungan yang kian parah memerlukan perhatian seluruh manusia. Arne Naess mengusulkan konsep Deep Ecology dalam membangun relasi antara manusia dan alam. Konsep ini mengkritik pandangan antroposentris yang menempatkan manusia sebagai pusat alam semesta. Manusia memperlakukan alam dengan semena-mena hingga membuat alam menjadi sangat rusak. Dalam wujud nyatanya, konsep ini mengusulkan beberapa solusi yakni meningkatkan kesadaran Masyarakat akan pentingnya mengelola sampah, mengurangi konsumsi yang menimbulkan sampah dan mendorong regulasi yang mendukung pengelolaan sampah yang bersifat ekologi

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

yaqhzan

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

Jurnal Yaqzhan adalah jurnal ilmiah yang fokus dalam publikasi hasil penelitian dalam kajian filsafat, agama dan kemanusiaan. Jurnal ini terbit secara berkala dua kali dalam setahun pada bulan januari dan juli. Jurnal Yaqzhan terbuka umum bagi peneliti, praktisi, dan pemerhati kajian filsafat, agama ...