APTEK
Jurnal Apliksai Teknologi (APTEK): Volume 16, No. 01, Desember 2023

Analisis Perbandingan Perencanaan Tebal Perkerasan Lentur Antara Analisa Komponen Dengan Software Desain Perkerasan Jalan 2

Boedi Winarno (Universitas Islam Sultan Agung)
Rachmat Mudiyono (Universitas Islam Sultan Agung)
Abdul Rochim (Universitas Islam Sultan Agung)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2023

Abstract

Perencanaan ketebalan perkerasan merupakan bagian penting dari perencanaan konstruksi jalan. Perencanaan ketebalan perkerasan dengan berbagai metode, penelitian ini menggunakan Analisa Komponen dan Software Desain Perkerasan Jalan versi 2 (SDPJ2). Tujuan penelitian membandingkan analisis perkerasan lentur antara kedua metode tersebut. Penelitian ini dengan dengan mengumpulkan data primer dan sekunder yang digunakan dalam analisisnya. Data dalam analisis yang terdiri dari data LHR, CBR yang merupakan data primer yang didapat dari pengambilan langsung dari lapangan. Data sekunder yang terdiri umur rencana, faktor distribusi arah, faktor distribusi lajur, pertumbuhan lalu lintas, ekivalen ke sumbu standar yang didapat dari literatur resmi dari pedoman perencanaan, buku dan jurnal yang telah dipublikasikan. Analisa Komponen dalam analisis menggunakan persamaan logaritma dan SDPJ2 menggunakan aplikasi sebagai alat bantu perhitungan. Hasil tebal perkerasan lentur dengan Metode Analisa Komponen lebih tebal 4 cm dibandingkan dengan Metode SDPJ2 pada layer Sub Base Course . Berdasarkan hasil perhitungan biaya Metode Analisa Komponen sebesar Rp 44.882.570,00 dan Metode Software Desain Perkerasan 2 sebesar Rp 41.842.874.700,00.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

aptek

Publisher

Subject

Engineering

Description

APTEK (Aplikasi Teknologi) menerbitkan manuskrip penelitian terkait dengan ilmu teknik. Tujuan jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan hasil-hasil penelitian dan studi ilmiah yang berkontribusi pada pengembangan teori dan konsep-konsep ilmu pengetahuan serta penerapannya pada bidang teknik. ...