Profisiensi : Jurnal Program Studi Teknik Industri
Vol 12, No 1 (2024): PROFISIENSI JULI 2024

ANALISA PENGENDALIAN KUALITAS DALAM UPAYA MEMINIMALISASI DEFECT PRODUK FLEXIBLE PACKAGING PADA MESIN PRINTING DENGAN MENGGUNAKAN METODE DMAIC

Satrio Bagus Cahyono (Universitas PGRI Adi Buana Surabaya)
Yitno Utomo (Universitas PGRI Adi Buana Surabya)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2024

Abstract

Kualitas produk menjadi faktor penting dalam industri flexible packaging yang kompetitif. PT ABC sebagai perusahaan dibidang ini berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas produknya dengan mengurangi angka defect produk agar dapat bersaing dengan kompetitornya. Penelitian ini dilakukan untuk menentukan pengukuran tingkat kecacatan, prioritas defect sebagai fokus perbaikan dan usulan pengendalian perbaikan berdasarkan nilai RPN. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah DMAIC sebagai langkah-langkah perbaikan secara berurutan dalam pengendalian kualitas, yang melibatkan pengambilan sampel data defect produk mesin rotogravure pada proses printing. Hasil penelitian diperoleh level sigma sebesar 3,97 dengan DPMO sebesar 6.701,046. Prioritas defect berdasarkan persentase kumulatif diagram pareto diantaranya adalah garis tinta 13,89%, kering-kering 12,62%, Blushing 11,04%, Misprint 10,74%, mottling 10,22%, warna belang 10,10% dan ink spot 10,03%. RPN tertinggi terdapat pada defect garis tinta akibat doctor blade kotor dengan RPN 252 dengan diusulkan pengendalian perbaikan yaitu memperhatikan kebersihan doctor blade saat proses dan pemasangan jarak sudut doctor blade serta blade holder berfungsi dengan optimal. Usulan pengendalian perbaikan berikutnya berdasarkan nilai RPN tertinggi dari masing-masing penyebab Critical to Quality.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnalprofisiensi

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

PROFISIENSI : Jurnal Program Studi Teknik Industri adalah jurnal publikasi ilmiah di bidang teknik industri, baik itu penelitian maupun kajian ilmiah. Naskah yang diterima merupakan naskah dari hasil penelitian ataupun hasil pemikiran yang berhubungan dengan teknik industri yang belum di ...