Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis
Vol 1, No 1 (2016): Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis

PENGARUH BRAND IMAGE DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR YAMAHA MIO M3 CW PADA PT. HASJRAT ABADI Outlet PUUWATU

Ningsi, Ahyan Septiyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2016

Abstract

Ahyan Septiyani Ningsi (C1A1 12 097) Pengaruh Brand Image Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Motor Yamaha Mio M3 Cw (Studi Pada Pt. Hasjrat Abadi Outlet Puuwatu. Penelitian ini bertujuan untuk menguji seberapa besar pengaruh Citra Merek dan Harga terhadap produk agar perusahaan dapat mengetahui konsumen dalam membuat keputusan pembelian. Variabel independent terdiri Brand Image (X1) dan Harga (X2). Variabel dependent adalah Keputusan Pembelian (Y) Motor Yamaha Mio M3 Cw  pada PT. Hasjrat Abadi Outlet Puuwatu. Sampel berjumlah 56 responden yang diambil dengan menggunakan teknik Total Sampling. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda hasilnya yaitu, Y= 0,383X1 + 0,601X2 Variabel independen yang paling besar berpengaruh terhadap variabel dependen adalah variabel brand image (0,383)  dan diikuti oleh variabel  harga (0,601). Koefisien deteminasinya (adjusted R2) sebesar 0,867 atau 86,7 persen artinya model koefisien determinasi bagus. Penelitian ini dilakukan dengan menyebar kuesioner terhadap beberapa konsumen motor Yamaha Mio M3 Cw secara total sampling dan di analisis dengan regresi linear berganda. Model ini menekankan pada pengaruh Brand Image dan Harga terhadap Keputusan Pembelian yang hasil analisisnya di olah dengan menggunakan SPSS 16.           Hasil Penelitian menunjukan bahwa terdapat dua hipotesis yang telah di uji dalam penelitian ini yaitu Brand Image dan Harga. Dimana kedua hipotesis tersebut berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian motor Yamaha Mio M3 Cw khususnya di Kota Kenadari. Hasil penelitian menunjukan bahwa model penelitian dapat diterima.   Kata Kunci :Brand Image, Harga dan Keputusan Pembelian

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

BUSSINESUHO

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis is organized by Laboratorium Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo, Kendari, Indonesia. Business UHO: Jurnal Administrasi Bisnis focused on studies on bussines finansial, marketing, and human resources. ...