Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan
Vol 10, No 12 (2023): Volume 10 Nomor 12

PENGARUH PAPARAN PORNOGRAFI MELALUI GADGET TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PADA SISWA SMP X DI KOTA BANDAR LAMPUNG

Nandang Raharja, Muhammad Yudhi (Unknown)
Reni Setiawati, Octa (Unknown)
Arya P, Sandhy (Unknown)
Maria P L, Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2024

Abstract

Abstrak: Pengaruh Paparan Pornografi Melalui Gadget Terhadap Motivasi Belajar Pada Siswa SMP X di Kota Bandar Lampung. Pornografi dapat didefinisikan secara luas sebagai gambar atau video yang diproduksi secara profesional atau dibuat oleh konsumen yang dimaksudkan untuk membangkitkan gairah seksual seseorang. Terdapat dampak negative dari penggunaan media gadget bagi remaja di antaranya yaitu dapat mengganggu dalam dunia Pendidikan gadget banyak disalah gunakan bagi kelompok remaja yang masih dijenjang pendidikan tingkat SMP, SMA dan perkuliahan. untuk mengetahui apakah terdapat Pengaruh paparan media pornografi dengan motivasi belajar pada remaja di SMP Negeri 2 Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik pendekatan cross sectional, pada penelitian ini yang perlu diketahui yaitu Pengaruh paparan Pornografi Melalui Gadget terhadap Motivasi belajar pada remaja di Bandar Lampung. Analisis univariat Sebanyak 161 responden 57.1% dengan  Motivasi belajar Rendah dan pada kategori pornografi rendah didapatkan 27 responden 9.6%  dengan Motivasi belajar Rendah, lalu pada kategori Pornografi rendah didapatkan 68 responden 24.1% dengan motivasi belajar tinggi dan pada kategori pornografi tinggi didapatkan 26 responden 9.2% dengan motivasi belajar tinggi. didapatkan hasil korelasi sebesar P value 0.00<0.05 maka Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan/korelasi antara Paparan Pornografi melalui Gadget dengan Motivasi belajar pada siswa SMP X di kota Bandar Lampung, dan didapatkan OR 0.064 dapat disimpulkan bahwa peluang Pornografi mempengaruhi Motivasi belajar sebanyak 0.064 kali.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kedokteran dan kesehatan (JIKK) menyediakan platform untuk mempublikasikan artikel bidang Kedokteran dan kesehatan yang meliputi: kedokteran komunitas: epidemiologi penyakit, promosi kesehatan kedokteran keluarga pendidikan kedokteran kedokteran klinis: pediatrik, endokrin, reproduksi, ...