Jurnal Ilmiah Mahasiswa Arsitektur dan Perencanaan
Vol 7, No 4 (2023): Volume 7, No.4, November 2023

Perancangan Rumah Sakit Onkologi Di Banda Aceh

Susetyosari, Nabila (Unknown)
Nizarli, Nizarli (Unknown)
Ivan, Teuku (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Rumah sakit onkologi adalah institusi pelayanan kesehatan yang memfokuskan dalam penanganan kanker, meliputi beberapa fasilitas utama yaitu ruang rawat inap, rehabilitas medik, ruang kemotrapi, ruang bedah dan pasca bedah, ruang rawat intensif, ruang radiologi, yang beberapa tidak dimiliki oleh rumah sakit umum atau bahkan rumah khusus lainnya yang tidak memiliki kaitan dengan sub bidang onkologi. Tujuan dari rancangan ini adalah sesuai dengan Sesuai dengan RENSTRA (Rencana Strategis) RSUD Dr. Zainoel Abidin tahun 2017-2022, perancangan ini diharapkan dapat menciptakan manjadi suatu pelayanan yang berkualitas yang dapat memenuhi kebutuhan pengobatan oleh seluruh masyarakat yang membutuhkan. Perancangan Rumah Sakit Onkologi di Banda Aceh menggunakan tema art therapy dengan harapan pasien dapat sembuh bukan hanya melalui pihak medis tetapi juga dengan lingkungan arsitektur yang mendukung kesembuhan pasien. Pendekatan yang diambil dalam rancangan ini adalah Art Therapy yang lebih merujuk kepada Entertain Healing Environment yang bertujuan untuk menciptkan bentuk dan lingkungan arsitektur yang mendukung pengobatan efektif bagi pasien pengidap kanker dengan melibatkan seni sebagai media utama untuk mengalihkan pemikiran negatif pasien dan diharapkan dapat menimbulkan motivasi bagi pasien pengguna rumah sakit onkologi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ArsitekturPWK

Publisher

Subject

Arts Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Arsitektur dan Perencanaan (JIMAP) is a peer-reviewed academic journal published by the Department of Architecture and Planning, Faculty of Engineering, Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, Indonesia. The journal presents design, research and development in the field of ...