Low Sulfur Cepu Residue (LSCR) merupakan produk akhir dari proses destilasi crude oil berkadar sulfur rendah dari kilang minyak PPSDM Migas Cepu. LSCR tergolong ke dalam minyak berat yang mudah membeku pada suhu ruang karena memiliki titik tuang tinggi, sehingga suhu residu perlu dijaga agar tetap tinggi untuk menghindari terjadinya wax deposition. Penelitian ini bertujuan untuk menguji zat aditif yang digunakan dalam proses penurunan titik tuang LSCR. Material yang digunakan adalah serbuk getah pinus dan serbuk EVA. Pelarut yang digunakan untuk melarutkan serbuk getah pinus adalah pertasol dan heksadekana, sedangkan serbuk EVA dilarutkan dengan xilena dan toluena. Metode yang digunakan untuk menurunkan titik tuang LSCR adalah penambahan zat aditif pour point depressant dan titik tuang diukur dengan metode standar ASTM D97. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penambahan zat aditif campuran getah pinus dan pertasol sebanyak 5% terhadap LSCR dapat menurunkan pour point hingga 47,5 ºC. Penelitian ini dilakukan dalam skala laboratorium, sehingga belum dapat dipastikan besar pengaruhnya dalam skala pabrik.
Copyrights © 2024