Alamtara: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam
Vol 7 No 2 (2023): Alamtara: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam

Komunikasi Transendental: kajian interaksi manusia Dengan sang kholiq

Kholiq, Abd. (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Abstrak: Manusia pada dasarnya tidak terlepas dari komunikasi, sebagai mahluk sosial memiliki kebutuhan batiniah yang tidak bisa dipenuhi oleh hubungan interpersonal semata. Salah satu kebutuhan yang mendalam dan universal adalah kebutuhan manusia terhadap Sang Kholiq (Allah) yang dianggap sebagai pencipta alam semesta dan segala isinya. Kajian komunikasi transendental menjelaskan sebuah konsep yang menggambarkan interaksi manusia dengan Sang Kholiq merujuk kepada Tuhan atau entitas yang dianggap sebagai pencipta alam semesta dan segala isinya. Melalui pendekatan spiritualitas, kajian ini membahas. Beberapa aspek penting dalam komunikasi transendental, termasuk kebutuhan manusia untuk berhubungan dengan Sang Kholiq, bentuk-bentuk komunikasi yang digunakan, dan manfaat yang bisa didapatkan dari interaksi komunikasi transcendental ini. Kajian ini memiliki tujuan untuk memberikan wawasan tentang komunikasi transendental serta pentingnya membangun hubungan spiritual dalam kehidupan sehari-hari Antara hamba dengan Sang Kholiq dalam perwujudan manusia Taqwa (paripurna) baik didunia dan akherat Abstract: Humans are basically inseparable from communication, as social creatures have inner needs that cannot be met by interpersonal relationships alone. One of the deep and universal needs is the human need for the Kholiq (Allah) who is considered the creator of the universe and everything in it. Transcendental communication studies explain a concept that describes human interaction with the Kholiq referring to God or an entity who is considered the creator of the universe and everything in it. Through a spirituality approach, this study discusses. Several important aspects in transcendental communication, including the human need to connect with the Kholiq, the forms of communication used, and the benefits that can be obtained from this transcendental communication interaction. This study aims to provide insight into transcendental communication and the importance of building spiritual relationships in everyday life between the servant and the Kholiq in the realization of human Taqwa (plenary) both in this world and the hereafter.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

alamtaraok

Publisher

Subject

Religion Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Alamtara: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam adalah jurnal yang mempublikasikan artikel orisinil yang mengungkap, mendiskusikan, serta mengeksplorasi pemikiran tentang Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI). Alamtara: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam juga menerima artikel hasil studi lapangan ...