Abdimas Awang Long: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Vol. 7 No. 2 (2024): Juni, Abdimas Awang Long

Program Pembelajaran Praktisi Dunia Kerja Industri Perhotelan Terhadap Kesiapan Kerja Siswa Program Keahlian Akuntansi di SMK Negeri 1 Wonogiri Kabupaten Wonogiri

Yohanes Martono Widagdo (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2024

Abstract

Banyak lulusan SMK menghadapi masalah pengangguran karena terbatasnya peluang pekerjaan yang tersedia, rendahnya kualitas dan produktivitas tenaga kerja. Salah satu penyebabnya adalah keterbatasan dalam pengetahuan dan penerapan model pembelajaran yang belum sepenuhnya sesuai dengan tuntutan dunia industri.Termasuk kesiapan kerja merupakan hal yang sangat penting bagi siswa SMK, karena diharapkan mereka dapat diterima di pasar kerja dan mengembangkan kompetensi yang mereka miliki. Kegitan pengabdian kepada masyarakat dilakukan guna membantu kesiapan siswa SMK, baik dari metode pembelajaran maupun praktek kerja industri dengan keterlibatan praktisi dunia industri. Metode yang digunakan, dengan pendampingan secara terstruktur dan terukur baik antar guru, siswa dan praktisi dunia industri. Hasil dari program ini, koneksi antara SMK program akuntansi dengan dunia industri telah diperkuat. Praktisi industri menjadi mentor dan pemberi inspirasi bagi siswa, sementara siswa dapat mengeksplorasi peluang karir dan membangun jaringan profesional. Sehingga kesiapan kerja siswa terbentuk dengan baik dan mampu menjawab kebutuhan dunia industri.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

awal

Publisher

Subject

Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Abdimas Awang Long adalah Jurnal Ilmiah yang diterbitkan secara berkala oleh LPPM STIH AWANG LONG. Abdimas Awang Long memilik e-ISSN 2776-3757 dan p-ISSN 2776-4443. Pemilihan dan penggunaan kata Abdimas Awang Long dimaksudkan untuk menunjukkan pemetaan lingkup ide dan gagasan dari para praktisi, ...