Jurnal Kesehatan Poltekkes Kemenkes RI Pangkalpinang
Vol 11, No 2 (2023): JKP Desember 2023

Dukungan Keluarga Meningkatkan ASI Eksklusif

Supraba, Nandini Parahita (Unknown)
Pinaremas, Annisa Sali (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Latar belakang: Suatu dukungan yang didapatkan dari keluarga tentu memiliki peran terhadap sukses atau tidaknya kegiatan menyusui. Bila dukungan yang  diperoleh untuk terus melakukan kegiatan menyusui semakin besar, akan besar juga ketahanan terus melakukan kegiatan menyusui bayi. Bila ibu kurang memperoleh suatu dukungan keluarga, bisa menjadi kurang bahkan tidak dapat percaya diri serta motivasinya memberi ASI pada bayinya berkurang.Tujuan: Mengetahui dukungan keluarga dengan pemberian ASI Ekslusif pada bayi.Metode: Metode penelitian cross-sectional analitik, menggunakan survei secara kuantitatif. Subjek yang diteliti yaitu ibu memiliki bayi usia 0 sampai dengan 6 bulan yaitu 33 responden melalui purposive sampling. Menggunakan uji chi-square, Confidence Interval 95%. Untuk melihat secara keseluruhan hubungan variabel bebas digunakan analisis multivariat.Hasil: Didapatkan hasil bahwa sebanyak 19 orang (100%) dari 19 ibu menyusui, dukungan keluarga serta pemberian ASI Ekslusif baik. Sebanyak 1 orang (7,2%) dari 14 ibu menyusui, dukungan dari keluarga serta pemberian ASI Ekslusifnya kurang.Simpulan: Dukungan dari keluarga berhubungan secara bermakna dengan pemberian ASI Ekslusif pada bayi dengan nilai p=0,000.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jkp

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Poltekkes Kemenkes RI Pangkalpinang provides a forum for publishing the novel technologies and knowledge related to the health sciences. This journal encompasses original research articles, review articles, and short ...