Jurnal Ilmiah Binary STMIK Bina Nusantara Jaya
Vol 6 No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Binary STMIK Bina Nusantara Jaya

Analisis Perbandingan Kualitas Informasi dari Website dan Instagram RUPBASAN Denpasar

Chandrarani, Tifany (Unknown)
Saryanti, I Gusti Ayu Desi (Unknown)
Wijaya, I Gusti Ngurah Satria (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2024

Abstract

Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Denpasar merupakan instansi dengan tanggung jawab menjaga dan merawat barang sitaan negara. Seluruh kegiatan yang berlangsung harus dilakukan secara transparan dan terbuka. Media sosial digunakan sebagai Platform penyebaran informasi, akan tetapi belum memiliki konsistensi dan Feedback yang baik dari masyarakat. Perbandingan kualitas Informasi di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Denpasar pada Website dan Instagram bertujuan untuk mengetahui tingkat kualitas informasi pada masing-masing Platform. Melalui Metode Webqual 4.0 dapat diketahuinya nilai Index keseluruhan dimensi yaitu Ussability, Information Quality dan Service Interaction Quality. Pada Instagram didapatkan hasil Webqual Index sebesar 0,91336 lebih besar dari Website dengan nilai sebesar 0,90309, dengan nilai tersebut dapat diketahui bahwa kedua Platform mendapatkan tingkat kualitas yang sangat baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JB

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal ini menghadirkan naskah-naskah kreatif dan inovatif di bidang Sistem Informasi, sistem Pendukung Keputusan, Data Mining, GIS, Mobile, Kecerdasan Buatan. Jurnal ini menerbitkan berbagai hasil penelitian (penelitian dasar dan terapan) serta kajian pada berbagai bidang ilmu. Media ini ...