Penelitian ini beertujuan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis siswa daalam menyelesaikan soal materi barisan dan deret aritmatika. Penelitian ini dilakukan di salah satu sekolah menengah atas kabupaten karawang dan populasi yang diambil adalah satu kelas yang diisi oleh 35 murid dari kelas X. Siswa akan diberikan soal tentang barisan dan deret aritmatika yang diadaptasi dari skripsi dan sudah tervalidasi. Dari total keseluruhan siswa, data mengungkapkan bahwa ada sebanyak 25 orang dengan persentase 71,4% yang memiliki kemampuan pemecahan masalah matematis berkategori sedang dan masing masing dari kategori tinggi serta rendah sebesar 5 orang atau 14,3%. Dari data tersebut peniliti mengambil 3 siswa sebagai sampel untuk dianalisis setiap indikator kemampuan pemecahan masalah matematisnya. Hasil menunjukkan bahwa siswa dengan kategori rendah masih belum mencapai indikator Menyusun rencana dan memeriksa kembali, siswa dengan kategori sedang hanya belum mencapai indikator memeriksa kembali dan siswa dengan kategori tinggi sudah mampu mencapai semua indikator dari kemampuan pemecahan masalah matematis. Adapun hasil penelitian dari skor rata rata perindikator seluruh siswa menunjukkan hanya 46% saja yang dimana ini masih termasuk rendah.
Copyrights © 2024