PROSIDING SEMINAR KIMIA
SEMINAR NASIONAL KIMIA 2013

IDENTIFIKASI JAMUR PADA UMBI BAWANG MERAH (Allium cepa L.) YANG TERSERANG PENYAKIT DENGAN METODE BLOTTER ON TEST

Hetty Manurung (Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman)
Hendra Setiawan (Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2016

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi jamur yang menyerang umbi bawang merah (Allium cepa L.) setelah pasca panen selama penyimpanan yang mengakibatkan busuk pada umbi bawang, dilakukan di Stasiun Karantina Pertanian Kelas 1 Samarinda Kalimantan Timur. Metode yang digunakan adalah Blotter On Test. Penelitian ini dilakukan sebagai salah satu usaha untuk mencegahpenyebaran penyakit pada tanaman yang diakibatkan oleh jamur khususnya penyakit busuk umbi pada bawang merah. Dari hasil penelitian yang dilakukan (isolasi dan identifikasi) diketahui bahwa jamur yang menyerang umbi bawang merah adalah golongan/suku Netriaceae yaitu jamur Fusarium sp. Ciri- ciri dari umbi bawang merah yang terserang jamur Fusarium sp. yaitu umbi akan menampakkan dasar umbi yang berwarna putih, karena adanya massa cendawan dan umbi membusuk dimulai dari pangkal umbi, jika diamati secara morfologi dari luar umbi akan nampak berwarna coklat kehitam-hitaman dan berair.

Copyrights © 2013