JRKN
Vol. 8 No. 2 (2024)

Hubungan Tingkat Stres Akademik Dengan Kualitas Tidur Pada Mahasiswa Tingkat Iii Di Institut Teknologi Dan Kesehatan Bali

Septianingsih, Ni Luh Rika (Unknown)
Negara , IGN Made Kusuma (Unknown)
Wulansari, Nadya Treesna (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2024

Abstract

Status kesehatan remaja menjadi sorotan penting dan perhatian dunia dikarenakan 10-20% mengalami masalah kualitas tidur. Penyebabnya karena kelompok mahasiswa merupakan kelompok dengan aktivitas yang cukup padat. Tujuan: Mengetahui hubungan tingkat stres akademik dengan kualitas pada mahasiswa tingkat III di Institut Teknologi dan Kesehatan Bali. Metode: Jenis penelitian ini adalah analitik korelasi dengan pendekatan cross-sectional. Sampel pada penelitian ini mahasiswa tingkat III di Institut Teknologi dan Kesehatan Bali sebanyak 237. Teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner melalui google form. Analisa data menggunakan Spearman Rho. Hasil: Tingkat stres akademik mahasiswa mayoritas dalam kategori sedang sebanyak 155 responden (65,4%). Kualitas tidur pada mahasiswa mayoritas berada pada kategori cukup sebanyak 190 responden (80,2%). Hasil uji Spearman Rho menunjukkan bahwa ada hubungan tingkat stres akademik dengan kualitas tidur pada mahasiswa tingkat III di Institut Teknologi dan Kesehatan Bali (p <0,05 : r = 0,481). Kesimpulan: Adanya hubungan antara tingkat stres akademik dengan kualitas tidur pada mahasiswa tingkat III di Institut Teknologi dan Kesehatan Bali.   Kata Kunci: Stres Akademik, Kualitas Tidur

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrkn

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Riset Kesehatan Nasional merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi dan Kesehatan (ITEKES) Bali dan merupakan wadah publikasi hasil kegiatan Penelitian yang dilaksanakan oleh peneliti di Indonesia. Jurnal Riset ...