Jurnal Dakwah: Media Komunikasi dan Dakwah
Vol. 11 No. 2 (2010)

BIMBINGAN KONSELING ISLAM KEPADA WARIA

Isnaini, Isnaini (Unknown)
Slamet, Slamet (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2010

Abstract

Kehidupan agama menjadi suatu realitas dikotomis bagi waria.  Di  satu  sisi  waria  seringkali  dihadapkan dengan praktik seks bebas (pelacuran), minum-minuman sampai obat-obatan terlarang tetapi disisi lain waria  juga mempunyai kesadaran untuk hidup secara religius. Karena pada hakikatnya waria adalah juga manusia yang merupakan makhluk religius (homo  religious) dan memiliki hak untuk mendekatkan diri kepada Tuhan, tetapi keinginan tersebut terbentur dengan realitas sosial yang belum bisa menerima mereka. Hal ini merupakan daya tarik mengangkat  kegiatan bimbingan konseling Islam di Pondok Pesantren Waria Senin-Kamis  di  wilayah Notoyudan Yogyakarta yang menjadi wadah untuk  mendalami ilmu-ilmu agama Islam dan tempat untuk memfasilitasi kegiatan beribadah mereka.

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

jurnaldakwah

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Dakwah memuat berbagai artikel yang mendiskusikan tentang dakwah, baik secara normatif maupun historis. Diterbitkan oleh Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Kalijaga, dua nomor setiap tahun. Redaksi menerima tulisan tentang berbagai persoalan yang terkait dengan dakwah dalam berbagai ...