JABE (Journal of Applied Business and Economic)
Vol 10, No 2 (2023): JABE (Journal of Applied Business and Economic)

PERBANDINGAN TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN PRODUK MOBIL JEPANG VS CHINA SEBAGAI PRODUSEN

Sayidi, Michiko Munir (Universitas Indraprasta PGRI)
Nada, Salma Rossatun (Universitas Indraprasta PGRI)
Kholik, Dani Abdul (Universitas Indraprasta PGRI)
Hisyam, Ibnu (Universitas Indraprasta PGRI)
Widati, Endah (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2024

Abstract

Seiring dengan perkembangan industri otomotif di Indonesia, menyebabkan semakin terbuka peluang bagi masyarakat untuk menciptakan suatu usaha, salah satu yang banyak dijumpai adalah kehadiran produsen kendaraan mobil untuk memenuhi segala kebutuhan dari konsumen dalam penjualan, perawatan maupun perbaikan kendaraan. Banyaknya merek mobil dan berkembangnya teknologi yang digunakan tentu saja akan memberikan tantangan bagi para produsen kendaraan mobil untuk dapat bersaing dalam memperebutkan konsumen, memberikan layanan produk terbaik agar konsumen merasa aman, nyaman dan juga dapat memberikan kepuasan tersendiri bagi konsumennya. tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan tingkat kepuasan konsumen produk mobil Jepang dan China. Penelitian ini menggunakan mixed methods dengan menggunakan pendekatan Concurent Embedded. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 365 orang untuk mobil yang diproduksi oleh produsen Jepang dan 30 orang untuk mobil yang diproduksi oleh China. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan teknik pengumpulan data yang digunakan berupa kuisioner, wawancara mendalam dengan responden. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian yaitu: Importance Performance Analysis (IPA), Customer Satisfaction Index (CSI) dan analisis deskriptif.  Berdasarkan hasil penelitian nilai CSI mobil merek buatan produsen Jepang lebih tinggi dibandingkan dengan nilai CSI mobil merek buatan Cina. Adapun nilai CSI dari masing-masing negara asal adalah 219,5% dan 154,2% masing-masing

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JABE

Publisher

Subject

Description

JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a journal published by Universitas Indraprasta PGRI, issued four times in one year. JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a scientific publication in the form of conceptual paper and field research related to business and economic ...