Jurnal Basicedu
Vol. 7 No. 6 (2023)

Pengaruh Gerakan Literasi terhadap Kemampuan Literasi Membaca Siswa Sekolah Dasar

Lestari, Puteri Dewi (Unknown)
Herlina, Eva (Unknown)
Putri, Alfiah Nabila (Unknown)
Giwangsa, Sendi Fauzi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini memfokuskan pada gerakan literasi melalui pemanfaatan buku bacaan bermutu untuk meningkatkan kemampuan literasi membaca siswa Kelas V SDN Sukalaksana 02. Gerakan literasi dilakukan dengan praktik membaca selama 15 menit sebelum dimulainya pelajaran dengan menggunakan berbagai jenis buku yang telah disiapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh gerakan literasi terhadap kemampuan literasi membaca siswa kelas V SDN Sukalaksana 02 sebanyak 27 siswa.  Jenis  penelitian  yang dipergunakan  yaitu kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen. Pengaruh gerakan literasi terhadap kemampuan literasi membaca siswa  kelas V SDN Sukalaksana 02 menggunakan analisis Uji-t (Paired sample T-Test).  Pada  uji-t (Paired sample T-Test) nilai  signifikansi  kurang  dari  0,05  (0,001 <  0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan rerata antara hasil pre-test dan post-test. Dari hasil analisis, diperoleh bahwa program gerakan literasi memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan literasi membaca siswa  kelas V SDN Sukalaksana 02. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa gerakan literasi merupakan salah satu cara  yang dapat  digunakan  untuk  meningkatkan kemampuan literasi membaca siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

basicedu

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Penelitian tentang ilmu kependidikan dan bertujuan membandingkan keefektifan model pendekatan contextual teaching and learning (CTL) dan pendekatan discovery yaitu dengan memberi soal pemecahan masalah pembelajaran matematika terhadap kemampuan berpikir kreatif mahasiswa PGSD Universitas ...