Peningkatan daya saing di kalangan UMKM sangat penting dilakukan dengan melakukan kegiatan pendampingan sepenuhnya. Aktivitas ini mampu mendukung peningkatan daya saing di kalngan UMKM mulai dari aktivitas optimalisasi kegiatan produksi, pemasaran, dan pencatatan keuangan usaha. Metode yang dilakukan adalah observasi, wawancara, dan pendampingan usaha. Hasil pendampingan yang dilakukan oleh tim PkM dapat mengoptimalkan hasil produksi, pencatatan keuangan yang lebih teratur dan mendukung aktivitas pemasaran karena UMKM dibantu membuat kemasan yang lebih menarik dan diikutkan dalam kegiatan pameran yang senantiasa dpaat memperluas pangsa pasar.
Copyrights © 2024