Persaingan di industri ritel semakin meningkat, dengan kualitas pelayanan dan fasilitas menjadi faktor penting yang memengaruhi kepuasan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh kualitas pelayanan dan fasilitas terhadap kepuasan pelanggan di Indomaret. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada 78 responden menggunakan Google Forms dengan teknik pengambilan sampel insidental. Hasil analisis data menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan fasilitas secara signifikan berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan. Hasil uji t menunjukkan bahwa kualitas pelayanan (t = 1,694, p = 0,045) dan fasilitas (t = 6,506, p = 0,000) memiliki signifikansi statistik yang kuat terhadap kepuasan pelanggan. Kesimpulannya, perusahaan peritel seperti Indomaret perlu terus meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitasnya untuk memenuhi harapan pelanggan dan menjaga kepuasan pelanggan guna mempertahankan pangsa pasar mereka. Penelitian lanjutan juga dapat dilakukan untuk mengeksplorasi faktor-faktor lain yang memengaruhi kepuasan pelanggan di industri ritel..
Copyrights © 2024