Berdasarkan observasi dan wawancara ditemukan bahwa kompetensi pengetahuan Matematika siswa kelas V SD masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model kooperatif tipe Team Games Tournament berbantuan media Wordwall terhadap kompetensi pengetahuan Matematika siswa kelas V sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimen semu dengan rancangan desain penelitian non-equivalent control group design. Populasi penelitian sebanyak 118 siswa, seluruh populasi disetarakan dengan uji anava, dan penentuan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode tes, dengan jenis tes pilihan ganda biasa. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan Uji-t Polled Varians. Hasil penelitian menunjukkan bahwa thitung = 10,242 lebih besar daripada ttabel = 2,014, nilai ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran Kooperatif tipe Team Games Tournament berbantuan Media Wordwall berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan Matematika siswa kelas V sekolah dasar.
Copyrights © 2023