Jurnal Surya Medika
Vol. 10 No. 2 (2024): Jurnal Surya Medika (JSM)

Keamanan Kontrimoksazol pada Wanita Hamil: Safety of Cotrimoxazole in Pregnant Woman: a Narrative Review

Mukarromah Dita Putri (Universitas Gadjah Mada)
Nanang Munif Yasin (Universitas Gadjah Mada)
Ika Puspitasari (Universitas Gadjah Mada)



Article Info

Publish Date
04 Aug 2024

Abstract

Latar Belakang : Pada wanita hamil, kondisi imunitas dapat berubah yang dipengaruhi oleh hormon kehamilan. Fluktuasi hormonal dan perubahan pada sistem kekebalan tubuh adalah penyebab utama pada peningkatan kerentanan tubuh terhadap infeksi. Kotrimoksazol adalah antibiotik yang terdiri dari trimethoprim dan sulfametoksazol yang bisa digunakan untuk mengatasi infeksi saluran kemih, selulitis, demam tifoid pada anak, disentri basiler dan infeksi kolera. Secara luas kotrimoksazol banyak digunakan sebagai profilaksis untuk pasien yang terinfeksi HIV untuk melindungi dari infeksi oportunistik. Tujuan: Penelusuran dan pembahasan artikel ini bertujuan untuk memaparkan keamanan kotrimoksazol pada wanita hamil. Metode: Artikel ini merupakan tinjauan naratif. Penelusuran artikel dilakukan secara elektronik melalui database BioMed Central, PubMed, ScienceDirect, Scopus, Clinical Key, dan Springer Link yang diterbitkan tahun 2003-2023 dengan artikel yang masuk kriteria inklusi sebanyak 4 artikel. Hasil: Terdapat 4 artikel yang membahas keamanan penggunaan kotrimoksazol pada kehamilan yang memenuhi kriteria inklusi. Kesimpulan: Kotrimoksazol dapat digunakan pada masa kehamilan dengan memberikan terapi tambahan asam folat untuk mencegah kejadian tidak diinginkan pada janin.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jsm

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

The publication of Jurnal Surya Medika certainly participates in disseminating the results of research and review of science and technology development conducted by lecturers and researchers especially from UM Palangkaraya and other universities. This edition contains 17 articles consisting of ...