Paper ini bertujuan untuk mensintesakan hasil penelitian dengan topik perilaku Generasi Z dalam pengambilan keputusan berinvestasi di pasar modal dengan menggunakan database Scopus dan Science Direct. Metode yang digunakan adalah Semi Systematic Literature Review (SSLR). Hasil dari Analisis semi sistematik menunjukkan terdapat tiga tema utama yaitu identifikasi jurnal ilmiah yang memuat artikel dengan topic perilaku Investasi yang membahas perilaku konsumen dari perspektif experiental. Subjek penelitian dalam paper ini adalah Generasi Z dimana karakter generasi muda yang digital savvy dan menyukai tantangan baru, membuat Generasi Z lebih berani mengambil risiko berinvestasi di instrumen berisiko tinggi yang didukung kecanggihan teknologi seperti saham atau reksadana.
Copyrights © 2024