Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Vol 4 No 1 (2024): JIPPM - Juni 2024

Program Bank Sampah sebagai Bentuk Kepedulian Masyarakat Dusun Jambangan, Jawa Tengah terhadap Sampah Rumah Tangga

Nurcahyanti, Desy (Unknown)
Umdati, Fitriyati Latifatul (Unknown)
Apriliana, Elisa Nur (Unknown)
Loisia, Agnes (Unknown)
Samudra, Rafif (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2024

Abstract

Sampah rumah tangga merupakan bahan dan benda sisa aktivitas rumah tangga yang dibuang dan sebagian masih memiliki nilai jual apabila dapat dimanfaatkan dengan baik. Di Indonesia terdapat beberapa regulasi tentang pengelolaan sampah, yaitu Peraturan Pemerintah (PP) nomor 27 tahun 2020 tentang Pengelolaan Sampah Spesifik, dan Peraturan Pemerintah Rumah Tangga. Berdasarkan regulasi tersebut dengan adanya sisa sampah rumah tangga yang masih dapat dimanfatkan, hal ini dapat menghasilkan nilai jual melalui program bank sampah. Dusun Jambangan yang terletak di Desa Pereng, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar menjadi sasaran dari program kerja Bank Sampah tersebut. Hal ini dikarenakan banyaknya sampah rumah tangga yang masih dapat dimanfatkan menjadi nilai jual yang dapat berguna bagi masyarakat Dusun jambangan. Program bank sampah ini dilaksanakan dengan beberapa tahapan, yaitu (1) Sosialisasi bank sampah kepada Ibu-ibu Dusun Jambangan, dan (2) Pelaksanaan bank sampah sebagai contoh praktek dari program yang direncanakan. Realisasi program dilakukan dengan koordinasi serta komunikasi antara Tim Pelaksana dan masyarakat Dusun Jambangan sebagai wujud untuk menciptakan suatu lingkungan yang berkelanjutan dengan dilaksanakannya program bank sampah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jippm

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (JIPPM) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan ...