Studio foto SevenPixel Photography and Artwork masih mengunakan cara manual dimana para pelanggan harus datang ke studio untuk melakukan pemesanan dan pembayaran kepada pihak studio. Lalu pihak studio mencatat hasil pemesanan dan pembayaran yang dilakukan oleh pelanggan di buku nota. Cara itu tidak efektif karena bisa saja bukti pembayaran hilang sehingga merugikan kedua belah pihak. Aplikasi website ini merupakan solusi yang penulis berikan agar pihak studio dapat mengelola pesanan dan pembayaran menjadi lebih baik serta konsumen dapat melihat paket foto, galeri foto. Memesan dan membayar paket foto menjadi mudah dikarenakan sudah secara online. Website ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySql sebagai database. Metode prototype adalah sebuah metode yang mengikutsertakan user dan developer untuk berunding terkait pembangunan sistem, sehingga developer lebih efektif dalam membangun sistem. Black-box Testing merupakan metode pengujian yang penting karena dapat mengidentifikasi kesalahan dalam fungsi suatu sistem. Hasil pengujian menggunakan metode Black-box Testing didapatkan hasil bahwa sistem dapat berjalan dan berfungsi dengan baik tanpa ada masalah yang berarti. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem berbasis website memiliki fitur pemesanan, pembayaran, pencatatan pesanan dan pembayaran konsumen, laporan keuangan pihak studio dan galeri foto.
Copyrights © 2023