Jurnal of Applied Business and Banking (JABB)
Vol 5, No 1 (2024): Maret

KONTRIBUSI SUPPLIER IKAN DALAM MENGURANGI PENGANGGURAN DAN MEMAJUKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT BATU RIMPANG, LOMBOK TIMUR

Marjan, Marjan (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 May 2024

Abstract

Dalam penelitian ini dilator belakangi oleh kontribusi supplier ikan dalam mengurangi pengangguran dan memajukan perekonomian masyarakat Batu Rimpang di Kecamatan keruak. Fokus kajian dalam penelitian ini adalah bagaimana kontribusi supplier ikan dalam mengurangi pengangguran dan memajukan perekonomian yang ada di Kecamatan Keruak khususnya di Batu Rimpang, yang dimana daerah tersebut menjadi pusat penyuplai ikan yang paling banyak jumlahnya. Jenis dalam penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan, dengan metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 10 orang penyuplai ikan yang menjadi sumber informasi terkait pendapatan supplier ikan per harinya. Dalam teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data dalam data kualitatif dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus menerus sampai tuntas. Aktifitas dalam analisis data yaitu penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil temuan di lapangan terkait dengan motif kontribusi supplier dalam mengurangi pengangguran dan memajukan perekonomian masyarakat Batu Rimpang Kecamatan Keruak adalah pengangguran dapat diserap di Batu Rimpang dengan adanya usaha industri penyuplai ikan. Tidak hanya pengangguran perekonomian masyarakat disana juga menjadi lebih sejahtera. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa besarnya tingkat kontribusi dari usaha penyuplai ikan terhadap tetal pendapatan penduduknya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JABB

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Manajamen Pemasaran Manajemen Operasi Manajemen SDM Manajemen Keuangan Manajemen Strategis Manajemen Sistem Informasi Manajemen Sistem Bisnis Leadership Sistem Bisnis Etika Bisnis Hukum Bisnis Entrepreneurship Administrasi Bisnis Pada UMKM Administrasi Bisnis Administrasi Bisnis ...