Fakultas Ekonomi
Vol 1, No 2 (2015)

PENERAPAN RETRIBUSI TERMINAL BAGI SOPIR ANGKOT DI TERMINAL LANDUNGSARI MALANG

Ngilamele, Kristina (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Oct 2015

Abstract

Retribusi memiliki peranan penting dalam peningkatan pendapatan asli daerah. Pengelolaan retribusi perlu didasarkan kesesuaian dari masing-masing kontribusi yang ada seperti retribusi terminal dipergunakan untuk kepentingan dan perbaikan terminal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan retribusi terminal bagi sopir angkot di Terminal landungsari Malang. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kualitatif. Sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti adalah wawancara,kuesioner dan observasi. Metode analisa data yang di gunakan adalah metode deskripsi. Hasil penelitian membuktikan bahwa sopir angkot menerima adanya penerapan retribusi terminal yang diterapkan oleh pemerintah Kota Malang, dengan ketentuan sopir angkot sekali jalan membayar retribusi terminal sebesar Rp. 1.000 (seribu rupiah). Peraturan tersebut dijelaskan pada peraturan Daerah Kota Malang No.2 tahun 2011 tentang retribusi jasa usaha diuraikan pada pasal 16. Dengan demikian maka diharapkan kepada sopir angkot agar patuh terhadap pembayaran retribusi.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

EKONOMI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Jurusan Akuntansi dan Manajemen Fakultas Ekonomi, Universitas Tribhuwana Tunggadewi ...