Diya Al-Afkar: Jurnal Studi al-Quran dan al-Hadis
Vol 11, No 02 (2023): Desember

REVALUASI KONSEPSI TAKWA DALAM AL-QUR’AN: Pembentukan Tindakan Melalui Penekanan atas Ancaman

Ghozali, Mahbub (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
27 May 2024

Abstract

          AbstractThe concept of piety as portrayed in the Qur'an, centered around the fear of divine consequences, lacks relevance within the context of da'wah. This study seeks to reevaluate the understanding of piety's significance. Employing a qualitative approach with content analysis, the research discerns that the term ittaqū, used in Qur'anic verses, addresses ethical, legal, and theological dimensions. This term serves as a directive for behavior to shield against divine retribution. The variation in themes mirrors the stages of the Prophet's da'wah, with discernible shifts between the periods of Makkah and Medina. This suggests an evolution in how protective measures and threats are articulated, underscoring the necessity of actions safeguarding humanity. Konsepsi takwa yang menjadi pusat pembahasan dalam al-Qur’an dengan identitas ketakutan terhadap ancaman tidak menemukan relevansinya dalam konteks dakwah. Penelitian ini bertujuan untuk melihat kembali konsepsi makna takwa. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan content analysis sebagai teknik analisisnya. Penelitian ini berkesimpulan bahwa diksi ittaqū digunakan pada ayat-ayat yang menjelaskan persoalan etika, hukum, dan teologis. Keberadaan tema berfungsi sebagai identitas tindakan yang digunakan untuk melindungi diri dari beragam ancaman Tuhan. Keragaman tema berkorelasi dengan tahapan dakwah Nabi. Klaim ini dibuktukan dengan perubahan tema terklasifikasi berbeda di masa dakwah Makkah dan Madinah. Hal ini menunjukkan pergeseran makna takwa tidak berlangsung dalam aspek terminologinya, akan tetapi berlangsung pada cara perlindungan dan ancaman yang dihadirkan untuk menekankan pelaksanaan tindakan yang menjadi pelindung manusia. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

diya

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Diya al-Afkar adalah jurnal ilmiah yang memfokuskan studi al-Quran dan al-Hadis. Jurnal ini menyajikan karangan ilmiah berupa kajian ilmu-ilmu al-Quran dan al-Hadis, penafsiran/pemahaman al-Quran dan al-Hadis, hasil penelitian baik penelitian pustaka maupun penelitian lapangan yang terkait tentang ...