JURNAL SANITASI LINGKUNGAN
Vol 3 No 2 (2023): Jurnal Sanitasi Lingkungan

Penambahan Ampas Tebu Sebagai Media Filtrasi Untuk Menurunkan Kadar Fe Pada Air Sumur

Sari, Intan Henita (Unknown)
Maksuk, Maksuk (Unknown)
Amin, Maliha (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2023

Abstract

Latar belakang : Air hujan yang mencapai permukaan bumi dan menyerap kedalam lapisan tanah dan menjadi air tanah, sebelum mencapai lapisan tanah, air hujan akan menembus beberapa lapisan tanah dan menyebabkan terjadinya kesadahan air (hardness of water) salah satunya yaitu kandungan Fe pada air. Mengingat pentingnya peran air sumur bor bagi kehidupan masyarakat, tentunya kualitas air sumur bor harus diperhatikan dan diolah dengan cara menggunakan bahan alami yang ada di sekitar, Saat ini banyak jenis adsorben yang telah dikembangkan untuk mengadsorpsi logam berat, salah satunya adalah penggunaan selulosa dalam ampas tebu. Tujuan : Untuk mengetahui variasi beat yang paling efektif dari ampas tebu untuk menurunkan kadar besi (Fe) pada air sumur bor di Kelurahan Talang Bubuk. Metode penelitian : Jenis penelirian ini bersifat eksperimen dengan menggunakan metode pendekatan potong lintang. Analisa data yang digunakan yaitu analisa univariate dan sampel yang digunakan adalah air sumur bor. Hasil : Berdasarkan uji laboratorium sebelum perlakuan diketahui bahwa kadar Fe pada air sumur bor sebesar 2,801 mg/L. Penurunan rata – rata kadar Fe sesudah perlakuan filtrasi dengan media ampas tebu dengan variasi berat 4kg sebesar 0,745 mg/L, variasi berat 4,5kg sebesar 0,33 mg/L, dan variasi berat 5kg dengan rata – rata penurunan sebesar 0,351 mg/L. Kesimpulan : Tingkat efektif dalam penelitian ini didapatkan dalam variasi berat 4kg. Disarankan bagi peneitian selanjutnya digunakan sampel lebih dari satu dan ditambah variasi beratnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

SJKL

Publisher

Subject

Environmental Science Health Professions Public Health

Description

Jurnal Sanitasi Lingkungan adalah jurnal ilmiah online yang dipublikasikan pertama kali Tahun 2021 dengan ISSN 2828-7592 (media online) oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Palembang, menjadi media penyebaran hasil penelitian karya ilmiah berbagai kelompok, akademisi, praktisi, dan ...