Journal of Economic Education and Entrepreneurship
Vol 4 No 2 (2023): Journal of Economic Education and Entrepreneurship

Analisis Faktor yang Mempengaruhi Minat Kewirausahaan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Melalui Mata Kuliah Praktik Kewirausahaan

Lutfiaazahra, Alifta (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2023

Abstract

Masalah dalam ketenagakerjaan, sulitnya mencari lapangan kerja, terutama untuk kalangan sarjana membuat kewirausahaan adalah solusi bagi para pencari kerja. Menjadi wirausaha adalah salah satu cara untuk mandiri secara finansial atau minimal dapat membuka peluang kerja untuk orang lain. Minat berwirausaha bagi para mahasiswa sangat diperlukan agar seseorang mau menjadi seorang wirausaha. Minat berwirausaha dapat dipengaruhi oleh tiga hal yaitu faktor eksternal, faktor internal dan adanya mata kuliah praktik kewirausahaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan informan dari Mahasiswa Universitas Ivet Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan 2020/2021 dengan jumlah informan 18 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi, yaitu dengan menggunakan observasi partisipatif, wawancara dan dokumentasi pada pembelajaran mata kuliah praktik kewirausahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa tertarik menjadi seorang wirausaha dan mata kuliah praktik kewirausahaan sangat mempengaruhi minat mahasiswa untuk berwirausaha.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jeee

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

We recommend articles from the following topics: Economics and Entrepreneurship instructional; Economis learning evaluation; Entrepreneurship learning evaluation; Economics and Entrepreneurship curriculum development; Experiment or development of Economics and Entrepreneurship learning strategy; ...