JoMMiT : Jurnal Multi Media dan IT
Vol 8 No 1 (2024): Artikel Jurnal Volume 8 Issue 1, Juni 2024

Perancangan Aplikasi Pembelajaran Tenses Pada SDN 020252 Binjai Menggunakan Metode Computer Based Instruction (CBI)

Parhusip, Putri Damayanti (Unknown)
Allwine (Unknown)
Wijaya, Vera (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2024

Abstract

Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa internasional yang sering digunakan di berbagai bidang, terlebih pada bidang Pendidikan. Banyak lembaga pendidikan yang memperkenalkan bahasa Inggris kepada peserta didik sebagai bahasa sehari-hari di  lingkungan sekolah. Tenses merupakan salah satu dasar dalam mempelajari Bahasa Inggris. Tenses adalah ungkapan secara lisan atau tulisan dari suatu maksud, tujuan, keinginan, pernyataan, pesan, peristiwa, tindakan atau hal lain dengan cara yang dapat dimengerti atau dipahami secara jelas dan benar. Pada penelitian ini dirancang sebuah media pembelajaran tenses berbasis website menggunakan bahasa pemrograman html. Tujuan dari media pembelajaran ini adalah untuk memfasilitasi peserta didik dalam pembelajaran dan pemahaman tenses.  Di dalam media pembelajaran ini terdapat 4 materi tenses, soal-soal latihan dalam bentuk pilihan ganda dan video pembelajaran. Sehingga diharapkan media pembelajaran tenses ini dapat bermanfaat bagi yang ingin mempelajari tenses. Teknik pengumpulan data yang dilakukan pada penelitian ini yaitu menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi, dan angket. Sumber data/subjek yaitu anak sekolah dasar berjumlah 12 orang pada SDN 020252 Binjai. Perancangan aplikasi yang dikembangkan menggunakan metode Computer Based Instruction dengan metode penelitian R&D. Kemudian dikembangkan menggunakan model 4D. Media pembelajaran ini dapat digunakan tidak hanya bagi peserta didik pada sekolah yang diteliti, akan tetapi juga bagi masyarakat umum.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jommit

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

oMMiT (p-ISSN: 2548-9534 dan e-ISSN :2548-9550) mempublikasikan artikel ilmiah hasil penelitian di bidang Multimedia dan Informatika, khususnya pada kelompok keilmuan Teknologi Multimedia, Perancangan Aplikasi, Pengembangan Web, Pengembangan Game, Augmented Reality, Virtual Reality, Kecerdasan ...