Ditemukan masalah pada penelitian ini kurangnya hasil belajar dan aktivitas siswa pembelajaran matematika khususnya materi pecahan. Upaya mengatasinya dengan mengaplikasikan pembaruan dalam kegiatan belajar yakni dengan model pembelajaran Problem Based Learning, Group Investigation dan Course Review Horay. Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan aktivitas guru dan menganalisiskan aktivitas siswa dan hasil belajar siswa. Penelitian dengan pendekatan kualitatif jenisnya Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan empat pertemuan. Jenis data dalam penelitian yakni data kualitatif serta kuantitatif. Instrumen penelitian mempergunakan lembar observasi aktivitas guru dan siswa serta tes hasil belajar siswa. Temuan hasil penelitian memaparkan aktivitas guru pertemuan terakhir mencapai kriteria “Sangat Baik”. Aktivitas siswa pertemuan terakhir mencapai kriteria “Sangat Aktif”. Ketuntasan klasikal hasil belajar siswa pertemuan terakhir telah mencapai ketuntasan klasikal. Temuan penelitian menawarkan wawasan penting bagi pendidik dalam penentuan metode dan strategi pembelajaran yang menarik. Studi ini memiliki kontribusi yang signifikan terhadap sekolah sebagai opsi alternatif untuk memperbaiki jalannya proses pembelajaran, dengan tujuan meningkatkan tingkat aktivitas siswa serta pencapaian hasil belajar siswa dalam menguasai materi pecahan melalui model pembelajaran yang beragam.
Copyrights © 2023